Dorong Mandiri Benih Jagung, Gubernur Sulsel Resmikan Pabrik Benih Jagung di Maros

Dorong Mandiri Benih Jagung, Gubernur Sulsel Resmikan Pabrik Benih Jagung di Maros

MAROS - Gubernur Sulawesi Selatan, Andi Sudirman Sulaiman meresmikan Pabrik Benih dan Jagung Komersial Andalan di Desa Pucak, Kecamatan Tompobulu, Kabupaten Maros, Sabtu 24 Desember 2022.

"Alhamdulillah, hari ini kita meresmikan Pabrik Benih dan Jagung Komersial Andalan. Kita harap dapat terus beroperasi dan bermanfaat bagi masyarakat, " ungkapnya.

Menurutnya, kehadiran pengolahan benih ini merupakan langkah  untuk mewujudkan Mandiri Benih di Sulawesi Selatan. 

"Kita sudah Mandiri Benih padi, insya Allah dengan hadirnya pabrik ini akan mewujudkan Mandiri Benih jagung, " jelasnya.

Pabrik pengolahan benih jagung mulai memproses tongkol benih jagung melalui mesin dryer, pipil, blower, mesin sortir, packing sampai perawatan benih atau seed treatment.

Dalam sekali proses pabrik bisa memproduksi sekitar 50 ton. "Kita berharap hadirnya pabrik tersebut bisa menghasilkan benih jagung yang unggul dan berkualitas untuk petani, " tuturnya.

Sementara, produksi jagung komersil, untuk keperluan pakan ternak.

Turut hadir Anggota DPRD Sulsel, Bapak; Bupati dan Wakil Bupati Maros; serta jajaran Pemprov Sulsel.(***)

makassar sulsel
Jurnalis Indonesia Satu

Jurnalis Indonesia Satu

Artikel Sebelumnya

Gubernur Sulsel Resmikan 8 Sarana dan Prasarana...

Artikel Berikutnya

Kapolres Pangkep AKBP Ibrahim Aji Hadiri...

Berita terkait

Rekomendasi berita

Nagari TV, TVnya Nagari!
Mengenal Lebih Dekat Koperasi
Massa Rela Kehujanan Semangat Membara, Ulfah-MHG Ikut Gabung di Tengah Ribuan Pendukung No. 2
Study Tiru di Badung Bali, Plh. Sekda Barru: Sharing Tentang Kemitraan
Kapolsek Liukang Tangaya Intensifkan Cooling System Jelang Pemilu Kabupaten Pangkep 2024

Tags